Jurnalis Online Indonesia /KUANTAN SINGINGI – Polres Kuantan Singingi melalui Satgas Preemtif melaksanakan kegiatan himbauan, sosialisasi, pembagian brosur, dan pemasangan stiker dalam rangka Operasi Zebra Lancang Kuning 2025. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Proklamasi Teluk Kuantan sekira pukul 10.15 WIB Senin (17/11/2025)

Kasatgas Preemtif AKP Syurfandi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan dilaksanakan sesuai arahan Kapolres Kuantan Singingi AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., yang menekankan pentingnya edukasi kepada masyarakat selama Operasi Zebra berlangsung.

“Sesuai petunjuk dan arahan Bapak Kapolres, kami melaksanakan himbauan langsung kepada masyarakat agar mengetahui bahwa Operasi Zebra LK 2025 telah dimulai pada tanggal 17 hingga 30 November. Edukasi ini kami lakukan untuk menumbuhkan kesadaran serta disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” ujar Kasatgas Preemtif.

Kegiatan tersebut mencakup sosialisasi terkait aturan berlalu lintas, ajakan untuk melengkapi komponen kendaraan, serta pembagian brosur dan pemasangan stiker keselamatan yang ditujukan kepada para pengendara.

Melalui Kasatgas Preemtif, Kapolres AKBP R. Ricky Pratidiningrat menegaskan bahwa pendekatan edukatif menjadi bagian penting dalam operasi ini.

“Harapan kami, masyarakat semakin memahami pentingnya keselamatan di jalan. Dengan meningkatnya kedisiplinan, angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Kuantan Singingi dapat diminimalkan,” ungkapnya.

Kegiatan berlangsung aman dan tertib, serta mendapat sambutan positif dari para pengendara yang menerima himbauan dan materi sosialisasi dari personel Satgas Preemtif.

Sumber: Humas Polres Kuatan Singingi
( Tina )